Sabtu, 17 Desember 2011

Aoyama Gosho Profile

,


Siapa yg g knal Aoyama Gosho, klo loe memank pecinta manga asli. Pasti tahu tentang Aoyama Gosho. Yups,,, Penggambar Manga + Anime Conan. So, check this,,,
Gosho Aoyama (青山 剛昌, Aoyama Gōsho), (lahir dengan namaYoshimasa Aoyama (青山 剛昌, Aoyama Yoshimasa) di Hokuei, Prefektur Tottori, Jepang (sebelumnya Daiei, Prefektur Tottori), 21 Juni 1963; umur 47 tahun) adalah seorang mangaka berkebangsaan Jepang. Dia paling dikenal luas sebagai pencipta seial manga Detektif Conan (yang dikenal di Amerika Serikat,Kanada, dan Britania Raya sebagai Case Closed). Dia juga telah mendesain karakter manusia untuk serial anime anak- anak, Hamtaro.
Pada tanggal 5 Mei 2005 dia menikah dengan Minami Takayama, seorang penyanyi dan pengisi suara Conan di dalam anime asli Jepang yang diadaptasi dari karya Aoyama Gosho, yaitu Detektif Conan. Pada tanggal 10 Desember2007, keduanya bercerai.
Mengetahui tentang cerita Conan, serialnya dan lengkap dengan para tokohnya terasa belum lengkap jika belum mengenal siapa pengarang dari serial Conan yang fenomenal ini. Aoyama Gosho adalah pengarang dari serial Conan, berikut seulas biografi beliau.

Aoyama Gosho adalah seorang pengarang terkenal yang produktif adapun nama asli dari Aoyama Gosho adalah Yoshimasa Aoyama. Ia lahir 21 Juni 1963 di Daiei, Jepang. Dia terkenal karena karya besarnya, Manga Detective Conan (Kalau di Indonesia "Detektif Conan" dan kalau di USA, Canada, dan UK dikenal dengan "Case Closed")

Aoyama sangat jenius sekali dalam menggambar. Ketika dia ditingkat 1 (Sekolah Dasar), lukisanya dengan tajuk "Yukiai War" memenangkan kompetisi dan dipajang di DAIMARU Departemen Store. Beliau lulus dari SMU IKUE. Setelah SMU, beliau melanjutkan pendidikan di Universitas Nihon Tokyo dan mengambil jurusan seni. Selama belajar di Universitas beliau juga sempat ikut kontes komik dan menang, dimana kontes itulah yang menjadi "batu pijakan" pertama untuk karirnya sebagai artis manga (mangaka) dan pengarang.

Karya Aoyama yang pertama adalah Chotto Mattete, yang diterbitkan mingguan oleh Majalah "Shonen Sunday", ditahun 1987. Segera sete5ah itu diterbitkanlah Magic Kaito di Majalah yang sama.

Diawal 90-an, Aoyama mengarang Yaiba. Manga dengan 24 judul ini menenangkan "Shogakukan Manga Award", tepatnya ditahun 1993. Beliau memenangkan Shogakukan Manga Award untuk yang kedua kalinya ditahun 2001 dengan judul manga, yah apalagi kalau bukan Detective Conan yang kesohor itu. Karangan beliau yang terkenal lainnya adalah tankobon termasuk Third Baseman No.4, Gosho Aoyama's Collection of Short Stories, dan banyak lagi.

Pada tanggal 5 May 2005, beliau memperistrikan Minami Takayama. Seorang penyanyi dan artis kebetulan juga menyanyikan theme song dari anime Detective Conan.

Karya-karyanya

Detektif Conan (名探偵コナン)
Chotto Mattete (ちょっとまってて)
Yaiba (剣勇伝説YAIBA) (Legend of the Swordmaster Yaiba)
3rd Base 4th (4番サード) — manga satu seri yang bercerita tentang baseball
Magic Kaito (まじっく快斗)
Tell Me A Lie (~私にウソをついて~) – sebuah manga yang ceritanya hanya terdiri dari 1 bab (6 halaman)

0 komentar to “Aoyama Gosho Profile”

Posting Komentar